Tuesday, March 28, 2023

PENGERTIAN DERET TAYLOR SERIES, MENCARI ERROR, DERET TAYLOR ORDE NOL, ORDE 1 BESERTA CONTOH SOALNYA


hallo selamat datang, tolong support yaaa....

Deret Taylor adalah dasar untuk menyelesaikan masalah dalam metode numerik, terutama untuk penyelesaian persamaan diferensial. adapun bentuk umum dari Deret Taylor yaitu :

 persaman 1 

dengan syarat : semua turunan F(x) Kontinyu dan ada dalam interval [x,x+h]

Jika suatu fungsi f(x) diketahui dititik xj, dan semua turunan f terhadap x diketahui pada titik tersebut, maka dengan deret taylor dapat dinyatakan nilai f pada titik xi+1 yang terletak pada jarak <>x dari titik j

contoh soal deret Taylor Series 

tentukan nilai dari f(6) jika diketahui f(4) = 125, f'(4) = 74, f''(4) = 30, f'''(4) = 6 dan semua turunan urutan lain yang lebih tinggi dari f(x) pada x = 4 adalah 0. menggunakan persamaan deret Taylor : Jawab : 

a. jika x 4 , maka h = 6 - 4 = 2

b. gunakan rumus persamaan 1 

c. untuk menemukan f(6) secara tepat, dibutuhkan nilai fungsi dan semua turunan mempunyai titik yang sama yaitu x = 4. 

d. mencari error deret Taylor, Deret Taylor akan memberikan perkiraan suatu fungsi yang benar jika semua suku dari deret tersebut diperhitungkan. dalam prateknya hanya beberapa suku pertama saja yang diperhitungkan. sehingga terdapat kesalahan (error) yang disebut dengan kesalahan pemotongan (truncation error R ) yang ditulis :


e. contoh mencari error 

misal f(x) = 0,25x pangkat 3 + 0,5x pangkat 2 + 0,5 

penyelesaian eksak

f(0) = 0,5

f(1) = 1,5

1. Orde berapa penyelesaian numerik mendekati/sama dengan penyelesaian analitik / eksak?

2. Berapa perkiraan fungsi tersebut pada orde 0, 1, 2 dan 3 pada titik xi+1 = 1 dan memiliki jarak = 1 dari titik xi = 0?

Jawab :



Terima Kasih Telah Berkunjung :) Semoga bermanfaat dan membantu. Tuhan Yesus Memberkati





Wednesday, March 1, 2023

SISTEM PAKAR, SEJARAH, PENGERTIANNYA, KEGUNAAN, KELEBIHAN DAN KELEMAHAN SISTEM PAKAR ATAU ES 

1. Sejarah Sistem Pakar

Sistem Pakar pertama kali dikembangkan oleh komunitas AI pada pertengahan tahun 1960. sistem pakar dikembangkan oleh Newel dan Simon yang muncul pertama kali yaitu General-Purpose Problem Solver (GPS). GPS ini mengalami kegagalan dikarenakan cakupannya terlalu luas sehingga justru meninggalkan pengetahuan-pengetahuan penting yang seharusnya disediakan.

2. Pengertian Sistem Pakar

Sistem Pakar merupakan sistem yang berusaha mengadopsi pengetahuan manusia ke Komputer, sehingga komputer dapat menyelesaikan masalah tertentu seperti para ahli. dengan sistem pakar ini orang awam dapat menyelesaikan permasalahan yang rumit seperti halnya bantuan para ahli. Sistem Pakar Menurut para ahli:

  • a. menurut Durkin sistem pakar adalah suatu program komputer yang dirancang untuk memodelkan kemampuan penyelesaian masalah yang dilakukan oleh seorang pakar.
  • b. Menurut Ignizio sistem pakar adalah suatu model dan prosedur yang berkaitan dalam suatu domain tertentu, yang mana tingkat keahliannya dapat dibandingkan dengan seorang pakar.
  • c. Menurut Giarratano dan Riley sistem pakar adalah suatu sistem komputer yang bisa menyamai atau meniru kemampuan seorang pakar.

3. Kegunaan Sistem Pakar

  • MYCIN untuk Diagnosa Penyakit
  • DENDRAL Untuk Mengidentifikasi Struktur Molekular Campuran yang tak dikenal
  • XCON DAN XSELuntuk Membantu konfigurasi sistem komputer besar
  • SOPHIE untuk analisis sirkit elektronik
  • Prospector digunakan didalam geologi untuk membantu mencari dan menemukan deposit
  • FOLIO untuk membantu memberikan keputusan bagi seorang manejer dalam hal stok broker dan  investasi.
  • DELTA untuk pemeliharaan lokomotif listrik disel
4. Keuntungan Sistem Pakar
ada beberapa keuntungan dari Sistem pakar 
  • bisa melakukan proses secara berulang secara otomatis
  • menyimpan pengetahuan dan keahlian para pakar 
  • memungkinkan orang awam bisa mengerjakan pekerjaan para ahli
  • meningkatkan output dan produktivitas 
  • meningkatkan kualitas
  • menghemat waktu dalam mengambil keputusan 
  • memiliki kemampuan untuk bekerja dengan informasi yang tidak lengkap dan mengandung ketidakpastian.
5. Kelemahan Sistem Pakar 
ada beberapa kelemhana dari Sistem Pakar
  • biaya yang diperlukan untuk membuat dan memeliharanya sangat mahal
  • sistem pakar tidak 100% bernilai benar 
  • sulit dikembangkan dengan ketersediaan pakar dibidangnya 



Tuesday, February 14, 2023

 

TUTORIAL MEMBUAT TULISAN / PARAGRAPH MODEL JUSTIFY DI WORD, RATA KIRI RATA KANAN DI WORD MUDAH

Halo teman-teman selamat Pagi, Semangat Pagi Jangan Lupa Bersyukur untuk berkat hari ini. Jika mendengar kata Justify mungkin sedikit asing bagi kita, terutama mimin nih yang pernah bingung dengan kata Justify di Word. Karna tidak tahu jadi mimin browsing di Mbah Google dan ternyata semudah itu aja. Mimin pikir apa eh hahaha. Teman-teman yang baca tulisan mimin ini pasti ngalamin hal yang sama ya? Langsung aja mimin kasih Tutorial Mudah Membuat Tulisan Justify di word.

1.   Buka Microsoft Word , disini mimin pakai Word 2013 dan mungkin sama juga untuk Word versi lainya 2010, 2016 dan lainnya.

2.      Blog / Pilih  tulisan yang akan di Justify seperti di bawah

3.      Pilih menu HOME seperti di bawah 

4.      Klik bagian Justify seperti di bawah ( Ctrl + J )

5.      Kalian bisa lihat hasilnya setelah di Justify seperti Before dan After di bawah

Before :

            After :

6.      Selesai deh

Jadi Justify itu adalah rata kiri rata kanan dan disini mimin baru sadar semudah itu, ternyata benar ya semudah apapun itu jika kita tidak pernah belajar kita tidak tahu. Mungkin para master yang baca tulisan ini berpikir, kok gitu aja ga tau hehehe. Mimin berbagi tulisan ini mungkin bukan hal yang penting, tapi ada sebagian yang belum tahu seperti mimin sebelumnya. Sekecil apapaun ilmu, akan indah ketika kita saling berbagi.

Terima kasih buat teman-teman yang telah berkunjung, semoga kita selalu diberikan kesehatan dan rejekinya selalu dimudahkan. AMIINNNN


Wednesday, February 1, 2023

 EXTREME LEARNING MACHINE ( ELM) 

1. Pengertian Extreme Learning Machine (ELM) 

Extreme Learning Machine Merupakan Metode Pembelajaran baru dari Jaringan Syaraf Tiruan yang diperkenalkan oleh Huang Pada Tahun 2004. ELM biasa dikenal dengan Single Hidden Layer Feedforward neural Networks (SLFNs) karena merupakan metode pengembangan jaringan syaraf tiruan feedforward sederhana. Dalam ELM bobot masukkan dan bias ditentukan secara acak dalam rentang nilai tertentu, Sedangkan pada jaringan feedforward nilai bobot masukkan dan bias ditentukan secara manual. Pada arsitektur ELM terdapat satu hidden layer yang merupakan ciri khas dari algoritma ELM. ELM mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan dengan metode SLFNs terdahulu yaitu:

a)        ELM tidak perlu melakukan proses iterasi sebagaimana yang diperlukan dalam metode SLFNs konvesional, sehingga memiliki kecepatan belajar yang jauh lebih baik.

b)        Dapat menggunakan fungsi aktivasi yang tidak terdiferensiasi. Secara umum struktur ELM dapat dilihat pada Gambar dibawah ini:


2.  Algoritma Extreme Learning Machine (ELM)

Dalam ELM ada 2 proses yang dilakukan yaitu proses pelatihan dan proses pengujian terhadap data. Sebelum masuk pada  proses pelatihan data, data masukkan dinormalisasikan terlebih dahulu dalam rentang nilai 0 sampai 1. Normalisasi data menggunakan Min-Max Normalization dengan Persamaan 3:                                               

  1. Dimana:
  2. x’             = data penelitian yang dinormalisasi
  3. x              = nilai data asli atau data awal
  4. x_max   = nilai terbesar data asli
  5. x-min      = nilai terkecil data asli

A. proses Training (Pelatihan)

Proses training bertujuan agar bisa mendapatkan output weight optimal atau yang memiliki tingkat kesalahan yang rendah. Adapun proses yang dilakukan yaitu: 



B. Proses Testing (Pengujian)
Setelah proses training, diperoleh output weight yang optimal dari jaringan syaraf tiruan metode ELM. Proses testing bertujuan untuk mengevaluasi potensi metode ELM ke dalam prediksi. Adapun proses yang dilakukan yaitu:


Catatan : Inisialisasi Input Weight dan Bias Dapat Menggunakan Inisialisasi lainnya dapat                          cari sumber di Google. untuk yang di gunakan disini inisialisasi Xavier. 



 






Thursday, March 1, 2018

Contoh Soal dan Penyelesai Fuzzy Interface Sistem (FIS) pada kasus Logika Fuzzy)


FIS (Fuzzy Interface Sistem)
Contoh FIS yaitu sebagai berikut:
1.       Suatu perusahaan makanan kaleng setiap harinya rata-rata menerima permintaan sekitar 5500 kaleng, dan dalam 3 bulan terakhir permintaan tertinggi 75000 kaleng.
2.       Makanan kaleng yang masih tersedia digudang, setiap harinya rata-rata 7000 kaleng, sedangkan kapasitas gudang maksimum hanya dapat menampung 13000 kaleng.
3.       Apabila system prosuksinya menggunakan aturan fuzzy sebagai berikut:
4.        

Tentukanlah berapa jumlah barang yang harus diproduksi hari ini, jika permintaan sebanyak 60000 kaleng, dan persedian yang masih ada digudang sebanyak 8000 kaleng.
Penyelesaian :
1.       Membuat Himunan dan Input Fuzzy
Ada 3 variabel fuzzy yang akan dimodelkan yaitu:
a.       Permintaan: terdiri atas 2 himpunan fuzzy, yaitu NAIK dan TURUN;
b.      Persediaan: terdiri atas 2 himpunan fuzzy, BANYAK dan SEDIKIT;
c.       Produksi barang: terdiri atas 2 himpunan fuzzy, BERKURANG dan BERTAMBAH.
A.      Variable permintaan
Jika permintaan 60000 maka nilai keanggotaan fuzzy pada tiap-tiap himpunan adalah:

B.      Variable Prsediaan
Jika persediaan sebanyak 8000 kemasan per hari, maka nilai keanggotaan fuzzy pada tiap-tiap himpunan adalah:

C.      Variable Produksi Barang
Terima Kasih Telah Berkujung, Materi Lengkap PDF download disini 

Konsep Sistem Operasi dan Struktur Sistem Operasi, Pengertian serta Jenis-Jenisnya


Konsep system Operasi
Konsep system operasi
1.      Proses
·         Proses adalah program yang sedang di-eksekusi.
·          Proses terdiri dari : Executable program; program data dan stack; program counter; dll
·         Suatu proses dapat men-create proses lainnya yang disebut sebagai child process.
·         Sistem operasi dapat berkomunikasi dengan suatu proses dengan menggunakan signal.
2.      Files
·         Terdiri dari : Pathname; Working directory; rwx (read, write, execute) bits protection code; File descriptor / handle; Special file (block & character); Standard input; Standard output; Standard error; Pipe.
·         SO mendukung konsep direktori


3.      System Calls / API
·         Suatu set tata cara pemanggilan di program aplikasi untuk memperoleh layanan system  operasi. Berupa extended instructions / perluasan instruksi yang merupakan interface / layanan langsung antara program-program dengan sistem operasi.
·         System calls meng-create, men-delete dan menggunakan objek-objek yang diatur oleh system operasi, antara lain : proses-proses dan file-file.
·          Library procedure meletakkan parameter-parameter system call pada tempat tertentu dan memberikan instruksi trap untuk memulai sistem operasi.
·         Contoh mekanisme system calls untuk READ pada program C. 
            count = read (file, buffer, nbytes)
4.      Shell
·         Shell pada Unix merupakan command interpreter yang walaupun bukan merupakan bagian  dari sistem operasi, menggunakan banyak fitur sistem operasi.
·         Prompt : standar input, menandakan bahwa shell siap menerima command
·         Contoh :
            date
            date > file
            sort < file1 > file2
            cat file1 file2 file3 | sort > /dev/lp
Background job : proses yang berjalan sementara user tetap bisa terus bekerja

Struktur Sistem Operasi
1.      System Monolitik
      Konsep : “Sistem operasi sebagai kumpulan prosedur dimana prosedur dapat saling dipanggil oleh prosedur lain di sistem bila diperlukan”.
      Kernel berisi semua layanan yang disediakan sistem operasi untuk pemakai.
      Tidak berstruktur
      Contoh : Sistem Operasi Unix menggunakan konsep kernel loadable modules, yaitu :
a.      Bagian-bagian kernel terpenting berada dimemori utama secara tetap.
b.      Bagian-bagian esensi lain berupa modul yang dapat ditambahkan ke kernel saat diperlukan dan dicabut begitu tidak digunakan lagi diwaktu jalan (run-time).
2.      System berlapis
·         Konsep : “Sistem operasi dibentuk secara hirarki berdasarkan lapisan-lapisan, dimana lapisan-lapisan memberi layanan lapisan lebih atas”.
·         Dimaksudkan untuk mengurangi kompleksitas rancangan dan implementasi system operasi.
·         Tiap lapisan mempunyai fungsional dan antarmuka I/O antara dua lapisan bersebelahan.
3.      Virtual Machine
      Konsep : “Awalnya struktur ini membuat seolah-olah user mempunyai seluruh komputer  dengan simulasi atas pemroses yang digunakan. Sistem operasi melakukan simulasi mesin nyata. Mesin hasil simulasi digunakan user, mesin maya merupakan tiruan 100% atas mesin nyata. Semua user diberi ilusi mempunyai satu mesin yang sama-sama canggih”.
      Contoh :
a.      Sistem operasi MS-Windows NT dapat menjalankan aplikasi MS-Dos, OS/2 mode teks dan Win 16.
b.      Pengembang Linux membuat DOSEMU agar aplikasi MS-Dos dapat dijalankan di Linux,
c.       WINE agar aplikasi MS-Windows dapat dijalankan di Linux
4.      Sistem Client Server
·         Konsep : “Server adalah proses yang menyediakan layanan, dan Client adalah proses yang memerlukan / meminta layanan. Proses client yang memerlukan layanan mengirim pesan ke server dan menanti pesan jawaban. Proses server setelah melakukan tugas yang diminta.
·         Mengirim hasil dalam bentuk pesan jawaban ke proses client. Server hanya menanggapi permintaan client dan tidak memulai percakapan dengan client”
5.      Sistem Berorientasi Obyek
      Konsep : “Layanan diimplementasikan sebagai objek”.
      Model ini terstruktur dan memisahkan antara layanan yang disediakan dan implementasinya.
      Contoh : 
a.       Sistem operasi X-kernel
b.       Sistem operasi MS-Windows NT telah mengadopsi beberapa teknologi berorientasi objek,  tapi belum secara keseluruhan

Konsep Struktur Komputer Sistem Operasi, Mengenal struktur Komputer, Fungsi Sistem operasi, dan Layanan Sistem Operasi


Konsep Struktur Komputer
Sistem Operasi
Mengenal Struktur Komputer
Input (Masukan)
Perangkat keras computer atau alat yang digunakan untuk menerima input dari luar system dan dapat berupa sinyal input atau maintence input. Fungsi dari input device adalah sebagai alat untuk memasukan data atau perintah ke computer.
Output (Keluaran)
Output device adalah perangkat keras komputer yang berfungsi menampilkan keluaran sebagai hasil pengolahan data. Hasil keluaran tersebut dapat berupa hard-copy (ke kertas), soft-copy (ke monitor) ataupun dapat juga berupa suara
I/O Port
Bagian ini digunakan untuk menerima ataupun mengirim data ke luar system Port I/O yang berarti gerbang konektor Input/Output pada komputer, seperti pada keyboard, mouse ataupun USB.
CPU
CPU adalah otak sistem komputer, CPU memiliki dua bagian fungsi operasional, yaitu: sebagai pusat pengolah data yaitu ALU (Arithmetical Logical Unit), sebagai pengontrol kerja komputer yaitu CU (Control Unit).
Memory
Terdiri dari 2 jenis : yaitu RAM dan ROM Struktur RAM terdiri dari empat bagian utama, yaitu:
Input storage, digunakan untuk menampung input yang dimasukkan melalui alat input
Program storage, digunakan untuk menyimpan semua intruksi-intruksi program yang akan diakases.
Working storage, digunakaan untuk menyimpan data yang akan diolah dan hasil pengolahan.
Output storage, digunakan untuk menampung hasil akhir dari pengolahan data yang akan ditampilkan ke alat output
Read Only Memory (ROM). ROM hanya dapat dibaca sehingga pemrogram tidak bisa mengisi sesuatu ke dalam ROM.
ROM sudah disisi oleh pabrik pembuatnya berupa sistem operasi yang terdiri dari program-program pokok yang diperlukan oleh sistem komputer, misalnya program untuk mengatur penampilan karakter di layar, pengisian tombol kunci papan ketik untuk keperluan control tertentu, dan bootstrap program
Pengertian
Seperangkat program yang memantau dan mengatur pemakaian sumber daya komputer  (processor, main memory, file, I/O device, dll). Menjembatani / penghubung antara user (program user) dengan perangkat keras komputer
Fungsi Sistem Operasi
Resource Manager
Mengatur dan mengefisienkan penggunaan seluruh sumber daya komputer (computer resources).
Tugas utamanya :
memantau penggunaan semua resources.
menerapkan aturan (policy).
mengalokasikan resources yang diminta.
mengambil kembali (dealokasi) resource
Sumber Daya Komputer
Sumber Daya Fsisik


Penyedia Layanan?
Menyembunyikan kompleksitas / kerumitan pemrograman hardware dari programmer atau user.
Menyajikan fasilitas yang lebih mudah dan sederhana untuk menggunakan hardware

Layanan Sistem operasi
Pembuatan program
OS menyediakan berbagai fasilitas dan layanan bagi programmer.  Berbentuk program utilitas
Eksekusi Program
Sejumlah tugas perlu dilakukan untuk mengeksekusi program. OS menangani semua ini untuk pemakai/ pemrogram.
Pengaksesan perangkat I/O
OS mengambil alih detil rincian pengaksesan perangkat I/O
 Pengaksesan terkendali terhadap file
OS menyediakan mekanisme proteksi untuk mengendalikan pengaksesan thd file (secara bersama-sama).
Pengaksesan sistem
Pada sistem publik atau shared system, OS mengendalikan pengaksesan resources secara keseluruhan
Deteksi dan memberi tanggapan thd kesalahan
OS memberi tanggapan thd kondisi kesalahan, dg dampak terkecil bagi aplikasi2 yg sedang berjalan
Akunting
Mengumpulkan data statistik penggunaan beragam resources dan memonitor parameter kinerja